KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tim badminton dari Bank Mandiri berhasil merebut piala bergilir pada Badminton Kontan Cup 2024 setelah mengalahkan tim badminton asal Bank Negara Indonesia (BNI) dengan skor 2-0. Pada dua kali turnamen badminton Kontan sebelumnya, piala bergilir ini selalu diboyong oleh tim badminton dari Bank Rakyat Indonesia (BRI).
Selanjutnya, juara ketiga yang terdiri dari dua pemenang diraih oleh tim badminton dari Bogasari dan Bank Tabungan Negara (BTN). Kejuaraan ini memperebutkan total hadiah senilai Rp 27 juta, piala bergilir dan juga piala kemenangan.
Dibuka oleh Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) Republik Indonesia Taufik Hidayat, Badminton Kontan Cup 2024 ini terselenggara di GOR Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Sabtu (7/12) lalu. Pertandingan badminton antar perusahaan ini diikuti oleh 16 tim dari berbagai korporasi dengan berbagai latar belakang industri. Turnamen ini menjadi pertandingan badminton ketiga yang digelar Kontan.
“Kami berharap Badminton Kontan Cup ini bisa menginspirasi para orang tua untuk mengajak anak-anaknya menjadi atlet bulutangkis yang mempunyai prestasi dan mengharumkan nama bangsa,” terang Taufik yang juga mantan atlet bulutangkis tunggal putra dan pernah meraih emas Olimpiade 2004 ini.
Hadir pula membuka turnamen ini Cipta Wahyana, Managing Director Kontan, Syamsul Ashar, Vice Managing Editor Digital Kontan dan Mimik Karmingsih, Kepala Unit Pengelola Gelanggang Jakarta Pusat.
Seperti tahun sebelumnya, atlet spesialis tarkam yang terkenal dengan penampilan kocaknya, Neng Mawar dan Chendyka ikut memeriahkan Badminton Kontan Cup 2024. Pasangan ini mengawali turnamen bulutangkis kali ini dengan bertanding melawan perwakilan dari tim badminton dari Chandra Asri.
Bertanding sembari menghibur penonton dengan aksi-aksi kocak guna mengecoh perhatian lawan, pasangan Neng Mawar berhasil menundukkan tim lawan dalam dua set permainan. Skor yang mereka peroleh 21-13 (set 1) dan 21-8 (set 2).
Turnamen badminton ini berlangsung mulai pukul 9.00 hingga pukul 21.00. Ke-16 tim yang mengikuti Badminton Kontan Cup 2024 yakni tim dari BCA, BNI, Adaro Energy, Danamon, Bank Mayapada, Bimoli, Tower Bersama Group, Bogasari, BSI, BTN, Chandra Asri, Blibli, BRI, Sunindo Pratama, Maestro dan Bank Mandiri.
Kontan, media ekonomi, bisnis, dan investasi Group of Media, Kompas Gramedia secara rutin mengadakan turnamen olahraga. Selain badminton, Kontan juga menyelenggarakan turnamen catur dan futsal setiap tahun. Sama seperti Badminton Kontan Cup, perserta yang ambil bagian dalam turnamen olahraga Kontan juga terdiri dari perusahaan, korporasi, instansi dan lembaga pemerintah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Editor: Indah Sulistyorini