kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.902.000   8.000   0,42%
  • USD/IDR 16.254   -26,00   -0,16%
  • IDX 7.005   61,45   0,88%
  • KOMPAS100 1.020   9,19   0,91%
  • LQ45 779   10,37   1,35%
  • ISSI 230   -0,09   -0,04%
  • IDX30 401   6,24   1,58%
  • IDXHIDIV20 465   9,72   2,14%
  • IDX80 115   1,11   0,98%
  • IDXV30 116   1,36   1,19%
  • IDXQ30 129   1,78   1,39%
ADV / ADV

East-West Seed Indonesia Raih Tiga Penghargaan Dalam Ajang SPEx2® 2025


Kamis, 10 Juli 2025 / 17:58 WIB
East-West Seed Indonesia Raih Tiga Penghargaan Dalam Ajang SPEx2® 2025
Glenn Pardede, Managing Director EWINDO

KONTAN.CO.ID - Produsen benih sayuran hibrida Cap Panah Merah PT East West Seed Indonesia (EWINDO) meraih tiga penghargaan sekaligus dalam ajang SPEx2® (Strategy into Performance Execution Excellence) Award 2025, yang dihelat oleh GML Performance Consulting dan Kontan Business & Investment Media:

  1. The Best Execution Winner in Agriculture Industry
  2. The Best Chief Strategy Execution Officer across All Industries untuk Managing Director EWINDO, Glenn Pardede
  3. Special Recognition: Excellence in Product Innovation for Social Impact

Pencapaian ini menjadi bukti atas komitmen EWINDO dalam mentransformasikan strategi menjadi eksekusi nyata, mendorong inovasi yang berdampak luas, sekaligus menyoroti kepemimpinan transformatif Glenn Pardede yang sukses menjembatani antara visi dengan dampak yang berorientasi masa depan.

Tidak hanya membawa pertumbuhan bisnis, keberlanjutan sosial dan ketahanan pangan nasional juga menjadi bagian dari visi tersebut. Di bawah arahan Glenn, EWINDO bertransformasi dengan memperkuat riset benih unggul, membangun kemitraan lintas sektor, hingga menjangkau jutaan petani dengan pendekatan inklusif dan berbasis data. Selama 35 tahun, EWINDO sudah bermitra dengan 29 ribu petani produksi yang didukung oleh 35 ribu polinator, dan benih Cap Panah Merah telah membantu sekitar 7 juta petani hortikultura di seluruh Indonesia.

"Kami sangat bersyukur atas penghargaan ini. Strategi kami selalu berakar pada salah satu nilai utama kami—menjadi sahabat terbaik petani Indonesia. Setiap langkah yang kami ambil didorong oleh kebutuhan mereka, dan kami terus berinovasi menghadirkan produk-produk unggulan yang memberikan perubahan nyata bagi mereka," ujar Managing Director EWINDO, Glenn Pardede.

Pengembangan benih True Shallot Seed (TSS) menjadi salah satu inovasi berdampak nyata, yang membuka peluang bagi petani seperti Marten Luther Norotouw di Papua untuk meningkatkan pendapatan dan berkontribusi sebagai agen perubahan di komunitasnya.

“Penghargaan ini adalah pencapaian kolektif dan bukan akhir perjalanan. Justru ini adalah awal dari tanggung jawab yang lebih besar untuk terus menghasilkan benih unggul sebagai solusi yang memuliakan peran petani sebagai garda terdepan ketahanan pangan bangsa," tutup Glenn.

Selanjutnya: Belanja Musim Kembali Sekolah Menurun Karena Kenaikan Harga

Menarik Dibaca: 5 Manfaat Kojic Acid untuk Wajah, Kulit Sensitif Boleh Coba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Reporter: Adv Team
Editor: Indah Sulistyorini

TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Executive Finance Mastery

×